Analisis Harga Besi : Pembagian Utara-Selatan pada pasar EU
Terdapat beberapa perubahan dalam hubungan antara harga di daerah utara dan selatan dari EU. Sejak krisis financial yang terjadi di EU, untuk posisi pangsa pasar jenis Plat Besi, Besi Beton dan Kanal Besi pada pasar EU.
Plat Besi
Krisis financial yang terjadi, harga dari Plat Besi (HR Coil) pada bagian utara pasar EU cenderung lebih tinggi dari bagian selatan. Harga besi import pada bagian selatan memegang peranan penting dalam pengaturan harga besi dari keseluruhan kondisi pasar. Sejak akhir tahun 2014, dinamika harga premium dari Plat besi dunia memang cenderung tidak menentu, namun harga paling tinggi terjadi setelah usai tahun 2014. Meski pergerakan harga dari Plat Besi cenderung susah untuk dijelaskan, namun diharapkan untuk rata-rata harga pasar yang lebih tinggi. Jatuhnya harga disebabkan karena adanya pengaruh harga dunia yang juga turun. Secara keseluruhan, kondisi dan tren pasar secara umum cenderung naik. Meski terjadi fluktuasi, namun itu tidak mengejutkan untuk tren yang cenderung tetap naik.
Besi beton dan Kanal Besi
Perihal harga dari dua jenis besi ini, memiliki data yang cukup bervariasi. Di daerah utara dari pasar EU, pergerakan harga premium cenderung turun sampai akhir tahun 2012. Pasar utara EU lebih bergantung pada import barang panjang, sehingga berpengaruh langsung pada harga pasar dunia. Sedangkan di daerah selatan pasar EU, terdapat lebih banyak eksportir besar yang dapat membuat harga tidak terpengaruh dengan kondisi harga di pasar internasional. Jika mereka kesulitan dalam proses eksport maka ada kemungkinan harga akan ditekan. Pada argumen ini, kedua wilayah memiliki kemiripan yang berpengaruh terhadap harga premium yang cukup rendah.
Tonase Kanal Besi H-Beam lebih banyak di daerah bagian utara dibandingkan dengan bagian selatan. Hal ini karena, tradisi bangunan pada bagian utara cenderung memiliki struktur konstruksi yang berat dan kokoh. Jenis bangunan ini diperlukan untuk menghadapi perubahan iklim yang cukup cepat, sehingga bagian estetik harus sedikit dikorbankan. Hal lain mungkin akibat dari pasar yang tengah melakukan penghematan terhadap investasi dibidang konstruksi komersil. Terlebih lagi, kebanyakan pelanggan terletak di wilayah bagian selatan yang banyak memiliki investasi jangka panjang di bidang pembangunan infrastruktur dan proyek-proyek besar lainnya sehingga membuat permintaan yang berlebih.
**Penetapan harga premium (premium pricing) adalah penetapan harga yang lebih tinggi oleh perusahaan karena keunggulan yang dirasakan dari suatu produk atau jasa atau ingin mengesankan kualitas unggul.